Pelaksanaan Lomba Desa dan Kelurahan Tingkat Kecamatan Sungai Penuh di Desa Gedang Tahun 2024

  • May 02, 2024
  • DESRA SANDI
Lokasi Kegiatan: Kantor Kepala Desa Gedang Kecamatan Sungai Penuh
Tanggal Kegiatan: Apr 29, 2024

Desa Gedang - Dengan tema "Wujudkan Masyarakat Sejahtera Melalui Belanja Desa dan Kelurahan yang Berkualitas." Pemerintah Desa Gedang telah melaksanakan Pembinaan dan Penilaian Lomba Desa dan Kelurahan Tingkat Kecamatan Sungai Penuh Tahun 2024 sesuai dengan Permendagri Nomor 81 Tahun 2015 tentang Evaluasi Perkembangan Desa dan Kelurahan di Desa Gedang Kecamatan Sungai Penuh, Senin (29/04/2024), bertempat di Kantor Kepala Desa Gedang Kecamatan Sungai Penuh.

Tim Kecamatan Sungai Penuh yang dipimpin  oleh Kasi Pemerintahan Eva Mardawati, S.Pd mendampingi Tim Evaluasi Perkembangan Desa dan Kecamatan Sungai Penuh. Acara dibuka oleh Sekretaris Desa Gedang Hj. Yarni, S.Pi dilanjutkan dengan sambutan Ketua Tim Kecamatan Sungai Penuh dan memperkenalkan Tim Pembina Kecamatan Sungai Penuh dari seluruh indikator. Adapun beberapa indikator penilaian dalam evaluasi ini diantaranya Pendidikan Masyarakat, Kesehatan Masyarakat, Ekonomi Masyarakat, Keamanan dan Ketertiban, Partisipasi Masyarakat, Pemerintahan, Lembaga Kemasyarakatan dan Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga.

Kegiatan ini dihadiri oleh Pemerintah Kecamatan Sungai Penuh beserta Tim Pembina Lomba Desa dan PKK Kecamatan Sungai Penuh, Ketua BPD Desa Gedang, Perangkat Desa Gedang, Anggota Linmas dan Tim Lomba Desa Gedang dan Tokoh Masyarakat Desa Gedang. Desa Gedang yang dipimpin oleh  Sekretaris Desa Gedang Hj. Yarni, S.Pi dalam Lomba Desa/Kelurahan tingkat Kecamatan Sungai Penuh Tahun 2024. Dalam sambutannya mengatakan “Besar Harapan kami Desa Gedang dapat memberikan kontribusi maksimal dalam Lomba Desa Tahun 2024″. Ucapnya.

Kasi Pemerintahan Kecamatan Sungai Penuh Eva Mardawati, S.Pd mengatakan bahwa Lomba Desa merupakan salah satu Program Nasional, yang dilaksanakan berdasarkan Permendagri Nomor 81 Tahun 2015, tentang Evaluasi Perkembangan Desa dan Kelurahan. Lomba Desa adalah bentuk Pembinaan dan Pengawasan Pemerintah dengan melakukan penjaringan Desa dan Kelurahan berprestasi.

Dengan demikian evaluasi Perkembangan Desa dan Kelurahan tidak hanya untuk mengetahui status tingkat perkembangan Desa dan Kelurahan, namun juga untuk mengetahui efektivitas dalam Penyelenggaraan Pemerintahan, Pembangunan, Pembinaan Kemasyarakatan dan Pemberdayaan Masyarakat serta untuk mengetahui tingkat kesejahteraan masyarakat, daya saing Desa dan Kelurahan yang sesuai dengan nilai-nilai pancasila. (DS)